Pecinta buah durian, khususnya
durian merah khas Banyuwangi, kini makin mudah mendapatkannya. Kamu bisa menikmati
durian merah yang nikmat ini di
kampung durian di Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi, langsung dari pohonnya. Wihh, mantap gan!
|
Durian merah dan orange khas Songgon, kamu pilih mana? (via https://lookinsta.com) |
Wisata Kampung Durian Songgon ini baru saja diresmikan oleh Bupati Banyuwangi, Sabtu (17/30/2018), sebagai destinasi wisata baru, khususnya bagi wisatawan yang ingin menikmati berbagai varian durian yang ada di Banyuwangi, mulai
durian merah,
durian orange, hingga
durian pelangi.
|
Menikmati durian merah Songgon, nikmatnya rame-rame (via https://www.facebook.com/KabupatenBanyuwangi) |
Kampung Durian ini lokasinya di Dusun Sembawur, Desa Songgon, Kecamatan Songgon, Banyuwangi. Jaraknya sih tidak terlalu jauh dari Banyuwangi kota, sekitar 45 menit berkendara sudah sampai kok. Atau kalau dari Bandara Banyuwangi malah lebih dekat lagi, yaitu sekitar 18 km saja. Jadi buat pecinta durian merah yang datang ke Banyuwangi naik pesawat, bisa langsung menuju lokasi kampung durian setiba di bandara.
Oya, Kecamatan Songgon memang dikenal sebagai salah satu sentra penghasil durian di Banyuwangi. Di kecamatan ini terdapat 465 hektar lahan yang ditanami durian. Khusus di kampung durian terdapat sekitar 4 ribu pohon durian.
Tak hanya pantas disebut kampung durian, Songgon juga tepat disebut sebagai
kecamatan durian, karena begitu besarnya potensi pohon durian yang terdapat disini. Tak heran bila di musim panen durian, di sepanjang jalan menuju Songgon, banyak ditemui penjual durian yang dihasilkan dari pekarangan atau kebun milik warga sendiri.
Banyak sentra durian di tanah air, tapi durian Songgon beda
dan punya ciri khas yang tidak terdapat di tempat lain.
Durian yang bisa dinikmati di perkampungan yang berada di
kawasan lereng Gunung Raung tersebut, selain memiliki banyak varian - beberapa
diantaranya endemik Banyuwangi, seperti durian merah, oranye, pelangi dan
kuning – ada beberapa varian durian yang telah tumbuh alami selama berpuluh
tahun lamanya. Hal ini semakin membuat cita rasa durian yang dihasilkan di
Songgon berbeda dengan durian lainnya.
|
Pohon durian di Songgon (via https://www.facebook.com/anang.t.santoso.3) |
Durian asli Banyuwangi memang sangat khas. Ada banyak varian
durian Banyuwangi. Durian merah saja memiliki 75 varian! Belum lainnya.
Pokoknya, Banyuwangi benar-benar surganya pecinta durian.
Satu lagi ya bro, durian di Banyuwangi sebenarnya ada terus
sepanjang musim, tidak hanya pada saat musim panen saja. Karena selain Songgon,
banyak kecamatan lainnya yang juga penghasil durian. Hanya saja jumlahnya tidak
sebanyak seperti musim panen, sehingga tidak perlu khawatir kehabisan stok
durian. Ini yang bilang pak Arief Setiawan, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten
Banyuwangi. Jadi bukan asbun atau astul (asal tulis) ya.
LIKIN DURIAN GARDEN
Nah, pusat dari kampung durian Songgon ini berada di sebuah
lokasi yang bernama Likin Durian Garden atau disebut juga Durian
Garden Likin, terdapat tempat
khusus untuk menikmati durian dengan nuansa yang lebih alami. Disini pengunjung
bisa mendapatkan durian langsung dari pohonnya dan menikmati dibawah pohonnya.
|
Pintu masuk Likin Durian Garden, dikelilingi pohon durian (via www.facebook.com/sabrang.paijo.3) |
Nama tempat ini
diambil dari nama pemiliknya, Solihin (46) atau akrab dipanggil Pak Likin. Di
kebun Likin Durian Garden seluas 1 hektar ini terdapat sekitar 31 buah durian
yang telah berusia di atas 50 tahun. Pak Likin sendiri sudah menekuni bisnis
durian selama 26 tahun lo. Jadi dia paham banget mana durian yang disukai oleh
pengunjung.
Di dalam kebun
tersebut, kamu bakal menemukan durian beraneka ragam dan rasa. Mulai yang
biasa, durian mentega, susu hingga durian merah, dan oranye yang bisa dipilih
pengunjung sesuka hati.
Masih ada menu
spesial di Likin Durian Garden, yaitu durian bakar. Selain memiliki sensasi
rasa beda, kadar air buah duriannya berkurang, sehingga lebih legit dan kesat.
Ini cocok buat yang takut kolesterol tinggi durian.
|
Durian bakar ala Songgon, legit dan kesat (via www.facebook.com/anang.t.santoso.3) |
Cerita pak Likin mengenai kebun yang dinamai Likin Durian Garden ini, awalnya didasari
adanya keinginan masyarakat yang ingin makan durian di bawah pohonnya langsung.
Semula Cuma beberapa, tapi tambah tahun tambah banyak yang datang ke tempatnya.
Dari sini kemudian muncul ide membuat gubuk-gubuk kecil dan beberapa kolam di
sekitar kebun. Sambil menyantap durian, pengunjung bisa istirahat.
|
Menikmati durian di Likin Durian Garden, oo.. lezatnya (via www.facebook.com/mentakwidodo) |
Untuk mempercantik kebunnya, pak Likin membendung sumber mata air yang muncul
dari tanah di sela-sela tanaman keras disitu, hingga menjadi kolam pemandian
alami. Kolam mandi tersebut menjadi fasilitas yang bisa dinikmati saat
berkunjung di kebun nya. Tempat tersebut juga
dikenal sebagai
Seladaan, karena banyak tanaman selada air yang tumbuh
di sekitar situ.
|
Area Likin Durian Garden juga dikenal sebagai Seladahan, karena banyak tanaman selada air disitu (via www.facebook.com/anang.t.santoso.3) |
|
Pemandian kecil di Likin Durian Garden, airnya dijamin dingin menyegarkan bro (via www.facebook.com/sabrang.paijo.3) |
Nah, buat pengunjung yang lapar, pak Likin juga menyediakan makanan ala
ndeso yang bisa dipesan, seperti pepes
uling (sidat), ikan wader, dan nasi tempong. Semua bahan dan sayur mayurnya
berasal dari sekitar lokasi.
RUTE MENUJU KAMPUNG DURIAN SONGGON
Akses menuju
Kampung
Durian atau Likin Durian Garden relatif gampang, lokasinya dekat dengan jalan
raya Songgon. Kalau dari arah Banyuwangi kota, kamu harus menuju ke Kecamatan Rogojampi yang jalannya searah dengan Bandara Banyuwangi, sejauh 27 km. Setelah sampai di kantor Telkom Rogojampi, belok kanan menuju arah Kecamatan Songgon.
Sesampainya di Dusun Sembawur, kamu akan berhenti di pintu gerbang menuju Kampung Durian. Tinggal cari tempat parkir yang telah tersedia di sepanjang jalan, selanjutnya pengunjung berjalan kaki di jalan setapak sejauh 500 meter. Sepanjang perjalanan kamu akan melihat kebun durian yang terbentang luas. Para petani durian di sana menyediakan gubuk kayu di samping jalan tersebut.
Nah, untuk mencapai lokasi Likin Durian Garden yang berada di ujung selatan jalan setapak, kamu akan melewati areal persawahan dengan pemandangan yang alami, hingga menemukan petunjuk bertuliskan Likin Durian Garden. Jangan kuatir tersesat karena kolam dan tempat makan berada di tengah kebun durian. Selanjutnya kamu tinggal memesan durian dan menikmatinya di tempat sambil ditemani gemiricik air kali yang segar dan kolam-kolam ikan yang akan membuat suasana makan durian kian asyik.
Jika kamu mencari lokasi
Dusun Sembawur sebagai kampung durian Songgon di Google maps, mungkin tidak muncul, jadi gunakan kata kunci lain, karena kampung durian di Kecamatan Songgon ini ditandai sebagai
Likin Durian Agrotourism. Buka saja Google maps dan cari Likin Durian Garden sebagai kampung durian di Songgon, Banyuwangi. Yuk
berburu durian Likin langsung dari pohonnya, sambil menikmati pemandangan alam sekitarnya yang masih alami.
Tak hanya terkenal dengan
kampung durian merahnya,
Songgon juga memiliki destinasi wisata yang keren-keren lo. Makanya, yuk cus rame-rame.
0 komentar:
Posting Komentar